Sepeda, alat transportasi yang satu ini mungkin sudah mulai dilupakan oleh sebagian kalangan masyarakat, khususnya kalangan masyarakat menengah ke atas. Mereka lebih memilih berkendara dengan alat transportasi bermotor yang relatif lebih mudah penggunaannya dan tidak memerlukan banyak tenaga dalam pemakaiannya. Hal ini kemudian membuat penggunaan sepeda secara perlahan-lahan berkurang. Di jalan-jalan besar pun, saat ini sangat jarang ditemui pengendara yang menggunakan sepeda untuk alat transportasi. Padahal, bila dikaji lebih dalam, benda beroda dua ini sangat mendukung upaya pencegahan terhadap global warming yang belakangan mulai digalakkan di banyak kalangan masyarakat. Bukan hanya itu, bersepeda juga mempunyai banyak manfaat lain untuk pengendaranya, diantaranya :
1. Menurunkan berat badan
Dengan bersepeda secara rutin, kita dapat membakar lemak yang terdapat dalam tubuh kita. Pada suatu riset, diketahui bahwa bersepeda selama 20 menit sama dengan shopping di Mall selama satu jam. Jadi, untuk anda yang menderita kelebihan berat badan dan merasa kesulitan untuk menurunkan berat badan, bersepeda adalah salah satu alternatif yang paling mudah untuk digunakan.
2. Ramah Lingkungan
Seperti yang kita tahu, sepeda adalah salah satu alat transportasi yang paling ramah lingkungan. Sepeda tidak seperti kendaraan bermotor yang apabila dipakai akan menyebabkan polusi udara akibat asap yang dihasilkannya. Sepeda juga tidak memerlukan bensin dalam pemakaiannya.
3. Hemat BBM
Sepeda tidak memerlukan bensin dalam pemakaiannya. Sehingga apabila kita bersepeda, itu berarti kita juga turut membantu upaya penghematan BBM yang dilakukan pemerintah.
4. Memperbaiki mood
Ketika kita bersepeda, kita dapat menikmati pemandangan sekitar dengan lebih santai. Suasana yang seperti ini akan membuat otak kita menjadi lebih rileks dan membangun energi positif dalam diri kita.
5. Meningkatkan kesehatan
Menurut WHO (World Health Oraganization), bersepeda adalah salah satu aktivitas fisik yang relatif murah dan dapat meningkatkan kesehatan tubuh kita. Sebuah studi di Jerman menyebutkan bahwa bersepeda dapat menurunkan prosentase kematian sampai 40%. Bersepeda juga dapat membuat jantung kita bekerja dengan lebih baik. Sehingga peredaran darah dalam tubuh kita akan berlangsung dengan lebih optimal dan tubuhpun menjadi lebih sehat.
Itulah beberapa manfaat bersepeda yang dapat saya sebutkan. Sebenarnya masih banyak lagi manfaat lain yang bisa anda dapatkan dari bersepeda. Jadi, tunggu apalagi ? Mari kita budayakan kembali kebiasaan bersepeda untuk kehidupan yang lebih baik !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar